Bupati Magetan Launching “SIMAS” Sistim Informasi Masa Berlaku SIM dan STNK
(920 Views) December 16, 2020 8:36 am | Published by pimred | No commentMagetan, Suarajatim.news – Berlokasi di halaman Satpas Polres Magetan Bupati Magetan Dr. Drs. Suprawoto, SH. SMI., Meresmikan program “SIMAS”, Sistem Informasi Masa Berlaku SIM dan STNK.Rabu(16/12/2020)
Hadir dalam Launching Bupati Magetan Suprawoto, Kapolres Magetan AKBP Festo Ari Permana SIK, ketua DPRD kabupaten Magetan sujatno SE. MM, Forkompinda Magetan, perwakilan BRI cabang Magetan.
Suprawoto mengatakan terimakasih Kapolres Magetan yang mempunyai ide bagus, dengan program ini memudahkan masyarakat wajib pajak dalam pembaritahuan waktu jatuh tempo wajib pajak.
Apalagi di era Pandemi seperti ini pemerintah mempermudah bagi masyarakat yang mau bayar pajak, jadi 14 hari sebelum jatuh tempo pembayaran pajak, maka dengan program “SIMAS” ini, wajib pajak akan menerima pemberitahuan melalui SMS ataupun WhatsApp.
Prawoto manambahkan untuk mengurangi penumpukan wajib pajak maka mulai tahun depan MPP Magetan akan melayani perpanjangan SIM, sekaligus meramaikan pasar baru.”pungkasnya.”
Di kesempatan yang sama Kapolres Magetan AKBP Festo Ari Permana SIK, melalui Kasatlantas Magetan, AKP J.Nugroho SH. MH., mengatakan program ini berbasis date base,data yang sudah kita input dari pemohon SIM, dan saat ini data yang sudah masuk sekitar Tujuh ribu.
Jadi tiap hari kita input data terus, harapan kami lima tahun kedepan semua data sudah masuk ke date base, sehingga masyarakat yang terlampat memperpanjang SIM tidak terjadi lagi, karna dengan program “SIMAS” ini 14 hari sebelum masa berlaku habis akan mendapat pemberitahuan lewat WhatsApp atau SMS.
Nugroho berharap dengan aplikasi “SIMAS” ini kami bisa mempermudahkan masyarakat dalam mengingatkan akan masa berlaku SIM akan habis.”tegasnya.”(Ryn)
Notice: Trying to access array offset on value of type bool in /home/u3281444/public_html/suarajatim.news/wp-content/themes/magazimple1.0dev/addthis.php on line 4
No comment for Bupati Magetan Launching “SIMAS” Sistim Informasi Masa Berlaku SIM dan STNK