Menu Click to open Menus
TRENDING
Home » Daerah » Dua Hari Jelang Pelantikan Presiden, Polres Gresik Gelar Apel Pasukan

Dua Hari Jelang Pelantikan Presiden, Polres Gresik Gelar Apel Pasukan

(601 Views) October 19, 2019 10:32 am | Published by | No comment

Gresik-SJN. Dua hari menjelang pelantikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden KH.Ma’ruf Amin, Polres Gresik menggelar apel pasukan pengamanan di daerah dengan melibatkan 600 personil gabungan baik dari unsur TNI, Satpol PP, Dishub, dan Pemda Gresik. Rinciannya personil gabungan itu terdiri dari 400 personil dari Polres Gresik, 100 personil dari TNI Kodim 0817, serta 100 personil dari unsur pemda, ”kata Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo usai Gelar Apel Pasukan Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Jumat (18/10/2019).

Lebih lanjut Kusworo mengatakan, nantinya seluruh personil tersebut akan disebar ke sejumlah titik obyek vital serta daerah rawan macet serta memonitor pergerakkan massa. “Kami juga memwaspadai pergerakkan massa guna mengantisipasi pelanggaran hukum, ”ujarnya.

Mantan Kapolres Jember itu juga menghimbau personil yang ditugaskan dalam pengamanan hendaknya menempati posnya masing-masing. “Saya himbau setelah apel ini setiap personil yang mendapat tugas segera menempati pos sesuai tugasnya, ”pungkas Kusworo. gun/kos/nov


Notice: Trying to access array offset on value of type bool in /home/u3281444/public_html/suarajatim.news/wp-content/themes/magazimple1.0dev/addthis.php on line 4
Categorised in:

No comment for Dua Hari Jelang Pelantikan Presiden, Polres Gresik Gelar Apel Pasukan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


Notice: Undefined variable: options in /home/u3281444/public_html/suarajatim.news/wp-content/themes/magazimple1.0dev/footer.php on line 17

Notice: Trying to access array offset on value of type null in /home/u3281444/public_html/suarajatim.news/wp-content/themes/magazimple1.0dev/footer.php on line 17